get app
inews
Aa Text
Read Next : Legenda Kampung Siluman di Kota Banjar

Legenda Kota Gaib Saranjana di Kalimantan, Punya Peradaban Modern dan Pernah Ada di Peta Kuno

Selasa, 31 Oktober 2023 | 07:15 WIB
header img
Legenda kota gaib Saranjana di Kalimantan. Foto: Instagram@radenmahesa_87

JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id Legenda kota gaib Saranjana di Kalimantan tengah ramai diperbincangkan netizen di media sosial media.

Konon kabarnya, Kota Saranjana dianggap sebagai kota gaib yang berada di Pulau Kalimantan, Indonesia. Meskipun keberadaannya belum dapat dipastikan, ternyata ada beberapa kalangan artis dan warga sekitar yang mengaku pernah melihat Kota Saranjana dan penduduknya.

Kota Saranjana, sangat melekat dengan kisah-kisah gaib dan mistik. Salah satu faktor yang memperkuat kesan ini adalah ketiadaan nama kota ini dalam peta modern. Namun, dalam peta zaman Hindia Belanda, terdapat catatan mengenai kawasan yang disebut Tandjoeng Soerandjana.

Legenda Kota Saranjana

Kota Saranjana sudah lama terkenal di kalangan masyarakat Kalimantan sebelum menjadi viral di media sosial. Dalam cerita dan legenda, terdapat berbagai versi dan pendapat mengenai letak kota gaib ini. Salah satu pendapat yang disebutkan adalah bahwa Kota Saranjana terletak di Kota Baru, Kalimantan Selatan.

Terdapat variasi lain yang menyebutkan bahwa kota ini terletak di Teluk Tamiang, Pulau Laut, serta versi ketiga yang lebih spesifik menyebutkan bahwa Saranjana berlokasi di bukit kecil di Desa Oka-Oka, Kecamatan Pulau Laut Kelautan, Kalimantan Selatan.

Warga sekira memiliki kepercayaan bahwa Kota Saranjana dihuni oleh makhluk tak kasat mata, yaitu bangsa jin. Disebutkan, Kota ini digambarkan sebagai kota dengan peradaban maju, teknologi yang lebih modern, dan bangunan yang didominasi oleh warna emas. Akan tetapi, hanya orang-orang yang memiliki kemampuan khusus yang dapat melihat kota ini dan mengalami keajaiban yang ada di dalamnya.

Menurut cerita dan kepercayaan yang berkembang, sama seperti kota-kota pada umumnya yang memiliki masyarakat, Kota Saranjana juga memiliki masyarakat di dalamnya. Perbedaannya adalah banyak yang mempercayai bahwa masyarakat Kota Saranjana terdiri dari sebangsa jin, meskipun mereka memiliki penampilan dan sifat yang sama persis dengan manusia.

Dikatakan bahwa banyak masyarakat Kalimantan yang pernah melihat kemunculan orang Saranjana. Salah satunya adalah saat seorang warga Kalimantan sedang berbelanja kebutuhan pokok di pasar dan secara tidak sengaja melihat seorang perempuan yang mengenakan pakaian serba kuning keemasan, tidak memakai alas kaki dan tidak mempunyai garis bibir atau fitrum.

Disebutkan juga perempuan itu memiliki paras cantik. Namun, setelah dia sadar, perempuan yang memakai pakaian serba kuning tersebut ternyata bukanlah orang Kalimantan asli dan tiba-tiba menghilang tanpa jejak. 

Cerita mistis lainnya tentang Kota Saranjana yaitu mengenai foto seorang perempuan di media sosial. Diduga bahwa kota yang terlihat di belakang  tempat perempuan berfoto itu adalah Kota Saranjana.

Selain kisah tentang foto perempuan di media sosial, terdapat juga kisah tentang musisi yang mengadakan konser di tempat megah dan misterius yang diduga sebagai Kota Saranjana. Dalam mitos yang beredar, Kota Saranjana digambarkan sebagai kota yang indah, teduh, rapi, dan memiliki jalan raya yang lumayan lebar.

Kota Saranjana juga dikisahkan memiliki gedung perumahan yang mewah dengan pagar rumah yang tinggi dan berkilau. Selain itu, kebanyakan penduduk kota ini dikatakan bermata pencaharian sebagai petani. Kemudian, perekonomian di Kota Saranjana lumayan makmur, penduduknya juga sering berangkat haji saat musim haji tiba.

Demikianlah legenda kota gaib Saranjana yang berada di Kalimantan. 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut